Selamat datang ! disini Anda akan menikmati tuntunan untuk belajar hidup benar seturut kehendak Allah. Melalui Hamba Tuhan yang luar biasa, Rev. DR. Yan Antoni. Isi blog ini adalah karya tulis beliau baik yang sudah/tidak/belum diterbitkan. "Cinta Tuhan, Cinta Keluarga, Jaga kesehatan. (DR.Yan Antoni)". Blog ini atas seijin beliau.
Sabtu, 10 Mei 2014
Bagaimana kita bisa mengenal Tuhan secara jelas dan pasti?
Jikalau Allah mau mengenalkan diri-Nya, mewahyukan diri-Nya barulah kita bisa mengenal DIA dengan jelas dan pasti. Pada zaman dahulu Allah berulang kali dalam berbagai cara mengenalkan diri-Nya dengan perantaraan para nabi. Catatan yang paling kuno yang bisa dipercaya adalah Kitab Taurat dan Para Nabi yang biasa disebut Perjanjian Lama. Untuk menyempurnakan wahyu-Nya, Tuhan Allah sudah menjelmakan Sang Wahyu (Kalam atau Firman) menjadi manusia Yesus Kristus. Catatan orisinil mengenai Yesus Kristus ialah Injil dan surat-surat Rasul yang disebut Perjanjian Baru (PB). dari kedua kumpulan kitab itulah (PL dan PB) kita bisa mengenal Tuhan Allah secara jelas dan pasti. Dengan selesainya PB ditulis, maka tidak diperlukan lagi wahyu karena sudah jelas dan mengandung kepastian yang tidak goyah. Why 20-22 Ibr 1:1-4 Mat 24:35 Mat 28:18-20
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar